Puja dan puji syukur ke hadirat Allohu Rabbil ‘Alamin, atas berkah Rahmat Nya situs kajian Ben Soleh bisa kita nikmati. Semoga situs ini bisa benar-benar memberikan manfaat seperti yang diinginkan penggagasnya.
Sebagai umat muslim marilah kita selalu panjatkan shalawat serta salam kepada junjungan kita nabi agung Muhammad Sholallohu ‘Alaihi Wassalam. Semoga shafaat beliau kita terima di yaumil akhir nanti.
Situs ini mengusung tagline:
Ayo mengaji yang ringan-ringan bersama Ustadz Soleh. Kajian disajikan dalam bentuk obrolan yang ringan. Topik mengaji yang sesuai dengan kehidupan sehari-hari. Mengaji agama gak cuma mencari surga dan menjauhi neraka, tapi juga membuat hidup aman, tentram dan sejahtera di dunia. Ayo mengaji biar jadi orang soleh…Ben Soleh.
Kajian akan disajikan dalam bentuk audio. Doakan juga bisa dalam bentuk audio visual serta dilengkapi dengan kajian tulisan.
Terima kasih disampaikan ke afwan pemilik situs ekowaluyo.com yang bersedia membantu hingga terwujudnya situs ini. Ucapan terima kasih yang sangat banyak juga diberikan kepada founder dan CEO 1stserver.com yang memfasilitasi domain dan rumah singgah bagi situs ini hingga bisa dinikmati seluruh khalayak. Semoga menjadi ladang amal.
Akhir kata semoga keberkahan selalu dilimpahkan kepada kita sekalian. Semoga bermanfaat. Barrakalloohu fi kum.